PHBI Isra’ Mi’raj 1447H/2026M, Ustadz Muda Penyuluh Agama Sukses Rangkul Masyarakat dan Jama’ah

Kota Bengkulu239 Dilihat

KOTA BENGKULU, Siberkreatif.com – Dimomentum pelaksanaan puncak Peringatan Hari Besar Islam (PHBI) di Masjid Nurul Iman RT 13/RW 04 Kelurahan Bentiring Kota Bengkulu tadi malam, salah satu Aparatur Sipil Negara Penyuluh Agama Islam (ASN PAI) Kementerian Agama juga sekaligus Ketua Panitia PHBI Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW sukses merangkul semua lapisan masyarakat dan jama’ah hadir.

Ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Nurul Iman Bentiring Kota Bengkulu Dedi Guntar,S.Pd.,M.Si juga Dosen PTS ternama Universitas Prof Hazairin (UNIHAZ) ini mengatakan, rasa syukurnya dan apresiasinya pada sosok anak muda berjiwa multitalenta diberi amanah Ketua Panitia PHBI Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447H/2026M bernama Aditya Candra Utama,S.Kom.I biasa disapa akrab Bang Adit ini sukses merangkul semua lapisan masyarakat dan jama’ah guna turut serta mensukseskan PHBI Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid yang dipimpinnya ini.

“Alhamdulillah syukur. Walau kondisi tadi malam diawali dengan guyuran hujan begitu deras, namun setelah tiba waktu sholat Isya, antusias masyarakat dan jama’ah kami disini dengan dikomandoi oleh anak muda juga Ustadz Muda Aditya,S.Kom.I lumayan ramai dan Alhamdulillah sukses barokah,” ungkap Dedi Guntar berprofesi juga sebagai Akademisi (Dosen) UNIHAZ ini pada media online nasional siberkreatif.com pagi ini, Minggu (18/1/2026).
*(ADITYA GUMAY)*

Komentar