Pecah Telor, Jonathan Sukses Tumbangkan Tunggal Francis dan Melaju ke Semifinal

Olahraga151 Dilihat

INDIA OPEN, Siberkreatif.com – Pecah telor dan sukses luar biasa ditunjukkan oleh tunggal putra aset terbaik Indonesia Jonathan Christie alias Jojo.

Jika di ke-2 edisi sebelumnya, Jonathan biasa disapa akrab Jojo ini selalu kalah ditangan wakil terbaik tunggal putra terbaik Francis Cristo Popov.

Di laga kejuaraan badminton Internasional super 750 India Open 2026 kali ini, Jonathan Christie sukses menumbangkan Cristo Popov Francis dengan skor ketat secara straight game (21-19 dan 21-19).

“Puji Tuhan, untuk momentum India Open super 750 kali ini saya bisa meraih kemenangan dari Cristo Popov tunggal Francis ini,” ungkap Jojo dilansir dari berbagai referensi badminton lovers, Jum’at (16/1/2026).

Untuk diketahui publik, rekor pertemuan Jonathan Christie alias Jojo dengan Cristo Popov tunggal Francis ini secara Head to Head (H2H) ‘2-1’, itu artinya jika Jojo mau menyamakan rekor kemenangannya maka di turnamen berikutnya seperti dalam waktu dekat di Indonesia Master super 500 maka Jojo mutlak harus menang jika berjumpa Cristo Popov tunggal Francis ini kembali.
*(ADITYA GUMAY)*

Komentar