Sejarah di Australia Open 2025, Ganda Putra dan Putri Ciptakan ‘All Indonesian Final

Olahraga172 Dilihat

AUSTRALIA, Siberkreatif.com – Sejarah urgen dan sangat bagus bahwa di sektor ganda putra dan ganda putri semuanya berhasil melaju hingga ke laga pamungkas (final).

Torehan manis dan gemilang ini ditunjukkan oleh semua pasukan atlit badminton Indonesia yang tengah berjuang di Negeri Kanguru (Australia) dalam ajang semifinal Australia Open tahun 2025.

Sektor ganda putra yang masih sangat muda dan enerjik Raymond Indra/Nicolaus sukses menumbangkan unggulan ke-2 asal Negeri Jiran (Malaysia) Go Zie Fei/Nur Izzuddin secara straight game (dua set) 21-15 dan 21-15.

Lanjut sektor ganda putra racikan baru Muhammad Shohibul Fikri/Fajar Alfian juga sukses menundukkan wakil merah putih berasal dari Non Pelatnas Mohammad Reza Fahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama yang harus melakoni laga sengit hingga rubber (tiga set) diawali set pertama (1) dimenangkan oleh FaFi (Fajar/Fikri), lalu di set ke-2 Sabar/Reza mampu meraih poin kemenangan 21-19 dan di set penentu (3) FaFi sukses menutup kemenangan dengan skor 21-16.

Hasil torehan manis gemilang ini, juga mengantarkan FaFi (Fajar/Fikri) lolos ke Word Tour Final (WTF) merupakan turnamen bergengsi dalam kalender BWF hanya dihuni oleh pemain-pemain top dunia hanya bisa tembus ranking terbaik dunia unggulan 1 hingga 8 besar disetiap masing-masing Negara di belahan dunia.

Kemudian di sektor ganda putri, Rachel Allessya Rose/Febi merupakan ganda putri termuda Indonesia kembali menunjukkan performa terbaiknya dengan sukses menumbangkan wakil terbaik ganda putri Amerika Serikat (USA) Francesa Corbett/Jenni Gai dengan straight game (dua set) 21-18 dan 21-19.

Di sektor ganda putri lainnya yakni Febriana D. Kusuma berpasangan Trias Puspitasari juga sukses menumbangkan wakil terbaik ganda putri Jepang Ririna Hiramoto/Kokona Ishikawa 19-21, 21-11 dan 21-12.

Melalui hasil manis positif ini, mengantarkan sektor ganda putra dan ganda putri menuju ‘All Indonesian Final’ dan dipastikan gelar Juara di sektor ganda putra dan ganda putri di ajang kompetisi badminton Internasional Super 500 Australia Open 2025 ini milik Indonesia.

Untuk diketahui publik, berhasilnya ganda putra racikan baru Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Fajar Alfian sukses melaju ke laga pamungkas (final) Australia Open 2025 ini, mewujudkan mimpi mereka tembus melangkah ke World Tour Final (WTF) 2025.
*(ADITYA GUMAY)*

Komentar

News Feed