Sukses dan Jaga Asah Juara, ‘3 Wakil Merah Putih’ Melaju ke Final Hylo Open 2025

Olahraga135 Dilihat

HYLO (JERMAN), Siberkreatif.com – Sukses menumbangkan lawan-lawannya di laga semifinal berlangsung sengit dan tajam hingga larut dini hari ini (Sabtu menuju Minggu 1-2 November 2025), akhirnya ke-3 wakil merah putih (Indonesia) tersisah yakni sektor tunggal putra Jonathan Christie alias Jojo, tunggal putri Putri Kusuma Wardani (PKW) dan ganda putra Non Pelatnas Indonesia Mohammad Reza Fahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama secara mengejutkan berhasil melaju ke laga pamungkas (final) di ajang kompetisi badminton Internasional Super 500 Hylo (Jerman) Open tahun 2025.

Melalui catatan penting kemenangan di 3 sektor ini menjaga asah peluang ‘Juara’ semakin terbuka jika ke-3 wakil merah putih mampu menundukkan lawan kompetisinya di laga pamungkas (final) yang berlangsung di arena badminton Internasional Hylo Jerman pada Minggu (2/11/2025).

Ganda Putra Malaysia Man Wei Chong/Kai Wun Tee merupakan unggulan ke-3 di turnamen BWF Super 500 Hylo (Jerman) 2025 ini sukses ditekuk oleh pasangan ganda putra Non Pelatnas Indonesia Mohammad Reza Fahlevi Isfahani/Sabar Karyaman Gutama secara straight game (dua game) 21-16 dan 21-15.

Unnati Hooda tunggal putri India masih sangat muda enerjik usia 18 tahun sukses ditumbangkan oleh tunggal putri Indonesia Putri Kusuma Wardani (PKW) secara straight game (dua game) langsung 21-7 dan 21-13.

Di sektor tunggal putra Jonathan Christie alias Jojo juga sukses menumbangkan unggulan ke-8 asal Francis Alex Lanier secara rubber game, di set pertama Jonathan alias Jojo harus mengakui keunggulan anak muda Francis ini dengan skor 18-21.

Lalu, Jojo mampu bangkit di set ke-2 walau posisi sempat tertinggal 4-11 saat di interval pertama dan akhirnya Jonathan mampu meraih poin kemenangan di set ke-2 ini dengan skor 21-19 hingga berlanjut ke set penentu (set ke-3).

Di set penentu (3), Alhamdulillah Jonathan Christie mampu mengembalikan keadaan sehingga memenangkan set penentu (set ke-3) ini dengan skor sangat mudah yakni 21-9 mengantarkan Jonathan Christie menuju laga pamungkas (final) yang telah ditunggu tunggal putra Denmark.

“Harapan semua kami anak muda pecinta badminton lovers tanah air Indonesia, semoga ke-3 sektor wakil merah putih (Indonesia) kita yang telah mencapai laga pamungkas (final) hari ini Minggu (2/11/2025).

Semuanya bisa mempersembahkan gelar ‘Juaranya’ di ajang kompetisi badminton Internasional Super 500 Hylo (Jerman) Open tahun 2025 ini, Amiin,” demikian disampaikan sosok anak muda pecinta badminton lovers tanah air Jekson dengan penuh optimis dan semangatnya pada media online nasional siberkreatif.com, Minggu dini hari (2/11/2025).
*(ADITYA)*

Komentar